10 Hp Gaming 2 Jutaan Terbaik Spek Tinggi 2022

Sinet.Id – Hp gaming 2 jutaan terbaik 2022 dapat menjadi alternatif bagi anda yang memiliki budget minim namun ingin memiliki ponsel spek terbaik dikelasnya. Berbagai pilihan menurut versi kami yakni realme 8i, Poco M3 Pro 5G, Infinix Note 11 Pro, Redmi Note 10s, vivo Y51A, hingga Samsung Galaxy A22.

Dari jajaran ponsel yang hanya dibandrol 2 jutaan tersebut tentu memiliki spesifikasi yang berbeda – beda. Dan menjadi hebatnya lagi, ponsel ini dapat mendukung aktivitas dalam bermain game online seperti PUBG mobile dan Mobile Legend yang mampu berjalan dengan lancar.

Rekomendasi Hp Gaming 2 Jutaan Terbaik 2022

Nah, pada artikel kali ini kami akan memberikan ulasan apa saja hp gaming 2 jutaan terbaik, serta bagaimana dengan spesifikasi yang ponsel gaming harga 2 jutaan tersebut. Berikut selengkapnya pada poin – poin dibawah ini.

1. realme 8i

hp gaming 2 jutaan terbaik

Pada poin pertama ada realme 8i yang menjadi rekomendasi hp gaming 2 jutaan terbaik di 2022 ini. Dipasar online seperti market place yang ada di Indonesia, kami menemukan beberapa harga termurah yang bisa anda beli yaitu Rp 2,5 juta di Blibli, Rp 2,5 juta di Shopee. Sedangkan pada pasar offline, harga yang beredar sekitar Rp 2,55 juta.

Soal performa dalam game, realme 8i tidak bisa diragukan lagi karena didukung proseso Helio G96 serta dukungan RAM 6GB yang mampu melahap game online seperti PUBG mobile dengan sangat lancar.

Spesifikasi

  • OS Version: Android 11.
  • Detail Prosesor: Helio G96 (12 nm).
  • RAM: 6 GB.
  • Memori Internal: 128 GB.
  • Kapasitas Baterai: 5000 mAh

 | 

2. Poco M3 Pro 5G

hp gaming 2 jutaan terbaik

Poco M3 Pro 5G juga menjadi salah satu hp gaming 2 jutaan terbaik. Di Toko Online, harga Poco M3 Pro 5G kisaran Rp 2,4 juta di Blibli, dan Rp 2,5 juta di TokoPedia. Sedangkan kisaran harganya dipasar offline Rp 2,5 juta saja.

Brand POCO memang seringkali meluncurkan hp gaming murah dengan spek yang mempuni dan dapat diandalkan. Pada seri M3 Pro 5G ini, ponsel ini dibekali dengan Chipset Mediatek Dimensity 700 (7nm).

Untuk RAM dari ponsel ini sendiri tersedia 2 varian yaitu 6GB dengan kapasitas ROM 128GB, dan RAM 4GB dengan kapasitas memori internal 64GB.

✔️  10 Hp Spek Tinggi Harga 3 Jutaan Bulan Mei 2022

Spesifikasi

  • Chipset: MediaTek Dimansity 700 (7nm).
  • GPU: Mali-G57 MC2.
  • RAM: 4 dan 6GB.
  • Memori Internal: 64 dan 128GB.
  • Baterai: 5000 mAh.

 |  | 

3. Infinix Note 11 Pro

hp gaming 2 jutaan terbaik

Infinix Nire 11 Pro merupakan hp gaming 2 jutaan terbaik yang bisa diandalkan dikelasnya. Soal performa, Infinix Note 11 Pro ditopang dengan prosesor Helio G98 (12nm) serta dukungan RAM 8GB membuat ponsel ini mampu menjalakan game PUBG Mobile dengan sangat lancar.

Pada market place di Indonesia, Infinix Note 11 Pro dipasarkan dengan kisaran harga Rp 2,5 jutaan. Sedangkan pada toko offline, kisaran harga Infinix Note 11 Pro mencapai Rp 2,6 jutaan.

Spesifikasi

  • OS Version: Android 11.
  • Prosesor: Helio G96 (12 nm).
  • RAM: 8 GB.
  • Memori Internal: 128 GB.
  • Kapasitas Baterai: 5000 mAh.

 | 

4. Poco X3 NFC

hp gaming 2 jutaan terbaik

Harga murah, Spek tinggi, serta performa gaming yang menyenangkan, ya itulah Poco X3 NFC. Ponsel yang ditopang dengan prosesor SnapDragon 732G serta disupport RAM 6GB membuat Poco X3 Pro mampu bersaing dengan hp gaming 2 jutaan terbaik lainnya.

Pada bagian layar, Poco X3 NFC dibekali dengan layar berukuran 6.67 inch dengan Screen Resolution 1080 x 2400 Pixel. Sedangkan harganya sendiri pada Toko Online kisaran Rp 2,9 Jutaan, dan pada toko offline harga rata – rata Rp 3 jutaan.

Spesifikasi

  • OS Version: Android 10.0.
  • Detail Prosesor: SM7150-AC Snapdragon 732G.
  • RAM: 6 GB.
  • Memori Internal: 64 GB.
  • USB: Type-C.

 | 

5. Redmi Note 10s

hp gaming 2 jutaan terbaik

Redmi memang menjadi salah satu brand ponsel yang selalu meluncurkan ponsel sekelas hp gaming 2 jutaan terbaik yang menjadi pesaing berat POCO. Pada seri Redmi Note 10s, ponsel ini dibekali dengan layar berukuran 6.43 inch dengan resolusi layar 2400 x 1080 px.

Beralih ke performa dalam game, Redmi Note 10s dibekali dengan prosesor Helio G95 (12 nm) serta dukungan RAM 6GB. Pantas saja ponsel ini digadang – gadang mampu menjalankan game PUBG Mobile dengan sangat lancar.

Untuk harganya sendiri, Redmi Note 10s dibandrol kisaran Rp 2,4 jutaan untuk harga termurah di toko online. Sedangkan pada toko offline, Redmi Note 10s dibandrol dengan harga Rp 2,5 jutaan.

✔️  10 Hp Terbaik untuk PUBG dengan Grafik Extreme 2022

Spesifikasi

  • OS Version: 11.
  • Detail Prosesor: Helio G95 (12 nm).
  • RAM: 6 GB.
  • Memori Internal: 64 GB.
  • USB: Type-C.

 | 

6. Infinix Note 10 Pro NFC

Hp gaming 2 jutaan terbaik selanjutnya ada Infinix Note 10 Pro NFC. Ponsel yang dirilis tahun 2021 lalu ini di topang dengan Chipset MadiaTek Helio G95, CPU Octa-core (2×2.05 GHz Cortex-A76 & 6×2.0 GHz Cortex-A55), GPU Mali-G76 MC4, serta RAM 6 dan 8GB yang bisa anda pilih.

Untuk memori internalnya terdapat 2 varian yang bisa anda sesuaikan dengan kebutuhan yaitu 64 dan 128GB. Yang menjadi keuntungan lainnya adalah tersedianya slot memori card yang bisa diperluas. Sedangkan kisaran harganya yakni Rp 2,2 juta hingga Rp 2,4 jutaan.

Spesifikasi

  • Chipset: MediaTek Helio G95.
  • CPU: Octa-core (2×2.05 GHz Cortex-A76 & 6×2.0 GHz Cortex-A55).
  • GPU: Mali-G76 MC4.
  • RAM: 6 dan 8GB.
  • ROM: 64 dan 128GB.
  • Baterai: 5000 mAh.

 | 

7. vivo Y51A

Selain dikenal sebagai brand ponsel yang unggul dibidang kamera, Vivo juga mempunyai hp gaming 2 jutaan terbaik 2022 yang bisa anda pilih. Ya, pada ponsel vivo seri Y51A, ponsel ini ditopang dengan prosesor Snapdragon 662 serta dukungan RAM 8GB yang mampun melahap game dengan lancar.

Tak hanya itu saja, Vivo Y51A juga dibekali dengan memori internal 128GB dan tersedianya slot memori card khusus. Sehingga anda tidak perlu khawatir lagi mengenai size dari storage penyimpanan file pada ponsel yang satu ini.

Pada bagian layar, Vivo Y51A mempunyai layar yang berukuran cukup besar, yaitu 6.58 Inch dengan resolusi layar 2408 x 1080 pixel. Untuk harganya sendiri, Vivo Y51A dibandrol dengan harga termurah Rp 2,5 jutaan di toko online.

Spesifikasi

  • OS Version: 11.
  • Detail Prosesor: SM6115 Snapdragon 662.
  • RAM: 8 GB.
  • Memori Internal: 128 GB.
  • Kapasitas Baterai: 5000 mAh.

 | 

8. Infinix Hot 11S NFC

Jika membahas hp gaming 2 jutaan terbaik, Infinix memang tidak pernah ketinggalan. Pada ponsel Infinix Hot 11s NFC yang satu ini dibekali dengan prosesor Helio G88 (12nm) serta dukungan RAM 6GB dan memori Internal berukuran 128GB yang bisa diperluas.

✔️  6 Hp Samsung Gaming 2 Jutaan Terbaik 2022

Ukuran layar Infinix Hot 11s NFC yakni 6.78 inch dengan resolusi layar 2480 x 1080 Pixel. Sedangkan harga Infinix Hot 11s NFC dipasaran bisa anda dapatkan dengan harga termurah Rp 2 juta diberbagai toko online Indonesia.

Spesifikasi

  • OS Version: Android 11.
  • Detail Prosesor: Helio G88 (12nm).
  • RAM: 6 GB.
  • Memori Internal: 128 GB.
  • Kapasitas Baterai: 5000 mAh.

 | 

9. Samsung Galaxy A22

Samsung Galaxy A22 mempunyai spesifikasi yang mempuni untuk mendukung aktivitas anda dalam bermain game. Samsung Galaxy A22 didukung dengan Android Version 11 dengan ukuran layar 6.4 Inch yang beresolusi 2600 x 720 Pixel.

Sedangkan pada bagian performa, Samsung Galaxy A22 dibekali dengan prosesor Helio G80 (12 nm), varian RAM 6GB, serta memori Internal 128GB. Anda bisa mendapatkan Samsung Galaxy A22 dengan harga termurah Rp 2,7 juta di toko online.

Spesifikasi

  • OS Version: 11.
  • Detail Prosesor: Helio G80 (12 nm).
  • RAM: 6 GB.
  • Memori Internal: 128 GB.
  • Kapasitas Baterai: 5000 mAh.

 | 

10. Redmi Note 10

Dan yang terakhir dari daftar hp gaming 2 jutaan terbaik ada Redmi Note 10 yang bisa anda pilih untuk mendukung permainan game anda yang memukau. Redmi Note 10 bisa anda dapatkan diharga Rp 2,4 juta di toko online.

Untuk spesifikasinya sendiri telah dibekali dengan prosesor bertenaga SDM678 Snapdragon 678 (11 nm), RAM 4GB, serta memori internat 64GB yang bisa diperluas.

Spesifikasi

  • OS Version: 11.
  • Detail Prosesor: SDM678 Snapdragon 678 (11 nm).
  • RAM: 4 GB.
  • Memori Internal: 64 GB.

 | 

Kesimpulan

Menentukan pilihan dari salah satu daftar hp gaming 2 jutaan terbaik diatas yang kami list perlu befikir kembali untuk mengetahui spesifikasi lengkapnya, melihat review apa yang menjadi kelebihan dan kekurangannya, serta melihat perbandingan harga untuk mendapatkan penawaran termurah.

Untungnya, pada setiap poin diatas telah kami sediakan artikel lainnya seperti spesifikasi lengkap masing – masing ponsel diatas, review, dan membandingkan harganya dari berbagai marketpalce Indonesia hingga info harga termudah di toko onlie yang ada di Indonesia.

Leave a Comment